+6281902779492

STUDI BANDING STIS ABU ZAIRI KE UNIVERSITAS AL-QOLAM MALANG

Bondowoso, 30/01/2025. Pimpinan Sekolah Tinggi Ilmu Syariah (STIS) Abu Zairi Bondowoso melakukan kunjungan studi banding ke Universitas Al-Qolam Malang. Pada kegiatan kunjungan studi banding tersebut, rombongan STIS Abu Zairi diterima dan disambut pimpinan Universitas Al-Qolam Malang secara langsung di ruang rektor, pimpinan yang menyambut antara lain Wakil Rektor 1, Wakil Rektor 2, Ketua LPM, Ketua LP3M, dan pimpinan lainnya. Dalam sesi penerimanaan rombongan STIS Abu Zairi, Wakil Rektor 1 bidang akademik Universitas Al-Qolam Malang menyampaikan terimakasih dan penghargaan yang sangat tinggi atas kepercayan kepada lembaganya. Beliau juga menyampaikan bahwa Universitas Al-Qolam Malang merupakan universitas yang dibangun oleh konsorium pesantren-pesantren dan berbeda dengan kampus-kampus lainnya, diantara lebih fleksibel dan luwes dalam menjalankan manajemen dan kegiatan-kegiatan kampus dengan gaya ala pesantren, akan tetapi menjunjung tinggi nilai-nilai dan budaya kelimuan. “Koordinasi dan komunikasi antara pimpinan dan seluruh civitas akademika di Universitas Al-Qolam Malang dilakukan secara fleksibel, cair, dan yang penting happy ala pesantren, sehingga sangat efektif dalam menyelesaikan permasalahan-permeasalahan yang ada” tambahnya. Wakil Rektor 1 juga menambahkan, “meskpun kultur yang enjoy ala pesantren telah mengakar kuat di Universitas Al-Qolam, akan tetapi tetap diimbangi dengan menjunjung tinggi dalam pengembangan budaya keilmuan seluruh civitas akademika”.Sementara sambutan dari pihak STIS Abu Zairi diwakili Ketua LPPM, Bapak H. Ahmad Hendra Rofiullah, M.M., menyampaikan bahwa khadian pimpinan STIS Abu Zairi untuk belajar dan menimba Ilmu dari Universitas Al-Qolam Malang. “ Kehadiran STIS Abu Zairi ke Universitas Al-Qolam antara lain untuk menyambung tali silaturahmi, menimba ilmu dan menjalin kerjasama yang berkelanjutan di masa mendatang” imbuhnya. Dalam sesi diskusi yang berlangsung santai dan serius antara pimpinan kedua lembaga, pimpinan Universitas Al-Qolam menyampaikan bahwa perguruan tingginya bisa berkembang dan semakin dikenal masayarakat Malang dan sekitarnya karena banyak program Universitas Al-Qolam Malang yang dirasakan langsung oleh masyarakat, diantaranya program Ungguan “Desa maslahah berbasis maqashid syariah”. Disampaikan juga bahwa jika STIS Abu Zairi ingin berkembang di tengah persaingan kampus di Bondowoso yang menjamur, STIS Abu Zairi harus mempunyai distingsi (kekhasan atau keunikan) dengan kampus lainnya, dengan menjadikan kearifan lokal sebagai potensi unggulan dan harus dipublikasikan menjadi isu-isu atau pembahasan di tingkat nasional hingga internasional.Selain memaparkan dan mendiskusikan program desa maslahah berbasis maqashid syariah, Universitas Al-Qolam Malang juga menyampaikan informasi penting dan kegiatan-kegiatan yang bisa diaplikasikan atau diterapkan di STIS Abu Zairi dengan menysuaikan potensi lokal yang dimiliki STIS Abu Zairi. Adapun pada sesi terakhir, acara kunjungan studi banding ditutup dengan kegiatan dokumentasi, penyerahan cindera mata, dan ramah-tamah antar pimpinaan kedua lembaga.

Berita Terbaru